Timnas Indonesia U-22 Dilibas Lebanon, Indra Sjafri: Mereka Hilang Konsentrasi

JAKARTA, iNews.id - Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-22 menelan kekalahan dari Lebanon 1-2. Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri mengatakan timnya kehilangan konsentrasi di menit akhir.
Timnas Indonesia U-22 dikalahkan Lebanon pada laga uji coba di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (14/4/2023). Laga tersebut merupakan lanjutan rangkaian uji coba Timnas Indonesia U-22 menjelang SEA Games 2023.
Dua gol untuk Timnas Lebanon dicetak oleh Mahdi Sabbah (89') dan Mohammed Nasser (90+7'). Sementara, Garuda Muda sempat memimpin lewat gol bunuh diri Ali Al Ridha (83').
Walau tim asuhannya menelan kekalahan, Indra tetap bersyukur dengan hasil pertandingan. Sebab, Indra menganggap kualitas permainan Timnas Indonesia U-22 cukup bagus.