Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : David Beckham Resmi Dianugerahi Gelar Ksatria oleh Raja Charles III, Penghargaan Tertinggi untuk Sang Legenda
Advertisement . Scroll to see content

Timnas Inggris Diterjang Badai Cedera jelang Vs Brasil dan Belgia: Kane, Henderson hingga Saka Absen

Sabtu, 23 Maret 2024 - 17:05:00 WIB
Timnas Inggris Diterjang Badai Cedera jelang Vs Brasil dan Belgia: Kane, Henderson hingga Saka Absen
Timnas Inggris dalam situasi buruk jelang jelang pertandingan melawan Brasil dan Belgia. Sebab, sejumlah bintang Timnas Inggris harus absen karena cedera. (foto: REUTERS)
Advertisement . Scroll to see content

“Kane menabrak jaring dan itu memaksakan sesuatu pada pergelangan kakinya. Beberapa pemain pernah mengalami cedera, mungkin bermain terlalu banyak setelah kembali dari cedera, itu adalah banyak hal. Intensitas permainan dan menit tambahan bisa menjadi salah satu aspeknya,” tambahnya.

 “Kami memiliki daftar panjang yang terdiri dari 40 pemain dan sepertiganya tidak tersedia  jumlah tertinggi yang pernah kami miliki, tidak diragukan lagi. Kane sangat diragukan untuk pertandingan kedua; yang lainnya akan kita ketahui lebih banyak pada hari Minggu,” tuturnya.

Southgate pun menyayangkan badai cedera yang dialami timnya karena laga persahabatan ini bisa menjadi gambaran skuad yang akan dibawanya ke Piala Eropa 2024. Meski begitu, menurutnya ini juga menjadi kesempatan emas bagi para pemain lain untuk membuktikan diri bahwa mereka layak untuk berada di dalam skuad The Three Lions.

“Anda tidak menginginkan cedera, namun ini adalah peluang bagi orang lain. Ini adalah waktu pertandingan dan posisinya di kalender, para pemain tahu peluang yang mungkin mereka miliki, namun sama saja, tidak semuanya bergantung pada pertandingan-pertandingan ini, yang terpenting adalah cara mereka bermain dengan klub mereka antara sekarang dan akhir musim. Mengatasi tekanan itu adalah bagian dari menjadi pemain Inggris,” pungkas pelatih berusia 53 tahun itu.

Editor: Ibnu Hariyanto

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut