Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Dipantau Rizky Ridho, School Premier League Season 3 Resmi Dimulai
Advertisement . Scroll to see content

Timnas Irak Tambah Kekuatan Jelang Vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Garuda Wajib Waspada

Sabtu, 18 Mei 2024 - 07:33:00 WIB
Timnas Irak Tambah Kekuatan Jelang Vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Garuda Wajib Waspada
Timnas Irak terus menambah kekuatan  menjelang berhadapan dengan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.(Foto: Instagram @jalal_hasan_12)
Advertisement . Scroll to see content

BAGHDAD, iNews.id- Timnas Irak terus menambah kekuatan  menjelang berhadapan dengan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pelatih Timnas Irak, Jesus Casas dikabarkan memantau para pemain terbaik liga local.

Irak akan berhadapan dengan Timnas Indonesia dalam lanjutan putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Pertandingan itu akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada 6 Juni 2024 mendatang.

Pertandingan itu akan menjadi krusial bagi Skuad Garuda mengingat mereka membutuhkan poin untuk lolos ke putaran ketiga. Saat ini, Timnas Indonesia berada di urutan kedua Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Sementara, Singa Mesopotamia -julukan Timnas Irak- sudah bisa memastikan diri lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Mereka telah mengumpulkan 12 poin dari empat pertandingan.

Meski sudah lolos, Casas tidak mau timnya bersantai menjelang dua pertandingan terakhir, termasuk melawan Timnas Indonesia. Pelatih asal Spanyol itu dikabarkan sedang memantau sejumlah pemain bintang Liga Irak.

Diantaranya ada dua pemain dari klub top Liga Irak, Al-Quwa Al-Jawiya. Mereka adalah Hamoud Mashaan yang berposisi sebagai bek tengah, dan Hasan Raed yang sering bermain sebagai bek kiri. Selain itu, ada juga gelandang Al-Najaf, Mohammed Qasim yang tak lepas dari pantauan.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut