Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Thomas Tuchel Andalkan Sepatu Ajaib untuk Jaga Fokus Timnas Inggris di Piala Dunia 2026
Advertisement . Scroll to see content

Timnas Wanita Inggris Juara Piala Eropa 2022, Football is Coming Home Bergema di Wembley

Senin, 01 Agustus 2022 - 07:45:00 WIB
Timnas Wanita Inggris Juara Piala Eropa 2022, Football is Coming Home Bergema di Wembley
Timnas Wanita Inggris mengukir sejarah dengan menjuarai Piala Eropa Wanita 2022 usai mengalahkan Jerman di final. Jargon Football is Coming Home mengema. (foto: REUTERS/Lisi Niesner).
Advertisement . Scroll to see content

WEMBLEY, iNews.id- Timnas Wanita Inggris mengukir sejarah dengan menjuarai Piala Eropa Wanita 2022 usai mengalahkan Jerman di final. Jargon Football is Coming Home langsung mengema di Stadion Wembley.

Laga final itu berlangsung di Wembley Stadium, Minggu (31/7/2022) malam. Laga berjalan sengit.

Inggris unggul lebih dulu lewat gol indah Ella Toone menit 62. Gol tendangan cukilnya memperdaya kiper Jerman.

Jerman pun bangkit menyamakan kedudukan menit 79 lewat gol Lina Margull. Pertandingan makin seru namun skor 1-1 bertahan hingga waktu normal.

Laga dilanjut dengan babak tambahan. Akhirnya Lionesses -julukan Timnas Wanita Inggris- memastikan kemenangan di menit 110 lewat gol Chloe Kelly.

Skor 2-1 untuk kemenangan Inggris bertahan hingga laga usai. Pesta gelar juara Piala Eropa Wanita 2022 pun dimulai di Wembley.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut