Tinju Frengky Missa, Pemain Fiji Pawan Singh Langsung Diusir dari Skuad
Pihak manajemen tim, Rajesh Patel mengatakan pihaknya langsung bertindak tegas. Salah satu hukumannya yakni langsung memulangkan Pawan Singh dan tak akan dimainkan di laga mini turnamen selanjutnya.
"Pemain bersangkutan yang mendapat kartu merah karena tindakan kekerasan akan dikirim kembali ke Fiji pada penerbangan berikutnya yang tersedia," ucapnya.
Terakhir, mereka meminta maaf kepada seluruh insan sepak bola Indonesia. Mereka berharap hubungan baik antara kedua negara tetap terjalin.
“Kami dengan tulus meminta maaf kepada manajemen tim Indonesia, pemain dan penggemar pada umumnya dari kedua negara atas apa yang terjadi dalam pertandingan tersebut dan yakinlah tindakan yang tepat telah diambil,” tulisnya.
"FA Fiji tidak memaafkan perilaku seperti itu dari pemain nasional kami di tim. Kami akan menindak keras pemain yang membawa keburukan bagi sepak bola dan negara," kata Patel.
Editor: Reynaldi Hermawan