Tiru Pierluigi Collina! Wasit Ini Teriak Depan Muka sampai Bikin Striker Udinese Kicep
MILAN, iNews.id -Laga Inter Milan kontra Udinese diwarnai aksi mengejutkan dari wasit, Juan Luca Sacchi. Dia memberi peringatan keras yang bikin striker Udinese, Gerard Deulofeu kicep.
Pasukan Simone Inzaghi sukses menang telak 2-0 tanpa balas saat menjamu Udinese di Stadion Giussepe Meazza, Minggu (31/10/2021). Joaquin Correa tampil cemerlang dengan dua gol pada menit 60’ dan 68’.
Hal ini sukses menbawa Nerazzuri berada di peringkat ke-3 dengan perolehan nilai 24. Sementara Udinese harus rela di posisi ke-14 dengan 11 poin.
This referee is taking absolutely no nonsense from Gerard Deulofeu ???????? pic.twitter.com/7JRpEpjgWw
— Football on BT Sport (@btsportfootball) October 31, 2021
Terlepas dari itu, ketegasan Sacchi dalam memimpin laga menjadi perhatian. Dia secara tegas membentak Deulofeu yang protes berlebihan.
Deulofeu bahkan menunjuk dan bernada keras dihadapan wasit. Tak ambil pusing, Sacchi langsung membantah dengan nada yang lebih keras lagi.