Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Jadwal dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United di Final Liga Europa 2024-2025
Advertisement . Scroll to see content

Tottenham Juara Liga Europa usai Libas Man United, Titel Perdana setelah 17 Tahun

Kamis, 22 Mei 2025 - 04:31:00 WIB
Tottenham Juara Liga Europa usai Libas Man United, Titel Perdana setelah 17 Tahun
Tottenham Hotspur juara Liga Europa 2024-2025. (Foto: UEFA)
Advertisement . Scroll to see content

Selain itu Man United juga dipastikan tidak akan bermain di kompetisi Eropa musim depan. Sebab di Premier League, Casemiro dan kolega kini duduk di peringkat ke-16. 

Sementara bagi Tottenham, Klub London Utara itu berhak bermain di Liga Champions musim depan. Trofi Liga Europa merupakan titel perdana mereka setelah menanti 17 tahun.

Terakhir kali Tottenham angkat trofi yakni pada ajang Piala Liga Inggris 2007-2008. Kala itu The Lilwhites mengalahkan Chelsea 2-1 di final.

Kini sudah ada dua tim London yang meraih trofi musim ini. Selain Tottenham, ada Crystal Palace yang juara Piala FA setelah menumbangkan Manchester City 1-0 di laga pamungkas.

Chelsea wakil dari London Barat berpotensi menyusul. The Blues akan mentas di laga final Liga Konferensi Eropa melawan Real Betis, Kamis (29/5/2025) dini hari WIB.

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut