Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Thom Haye Blak-blakan! Jeda Kompetisi Bikin Persib Makin Berbahaya Lawan Dewa United
Advertisement . Scroll to see content

Umuh Muchtar Isyaratkan Pensiun dari Persib Bandung: Saatnya Ada Generasi Penerus

Selasa, 03 Juni 2025 - 00:30:00 WIB
Umuh Muchtar Isyaratkan Pensiun dari Persib Bandung: Saatnya Ada Generasi Penerus
Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Umuh Muchtar. (Foto: IMG/Miftahul Ghani)
Advertisement . Scroll to see content

Siapa Gantikan Umuh Muchtar?

Terkait siapa yang akan menggantikan posisinya kelak, Umuh mengaku belum melihat sosok yang tepat. Ia berharap penerusnya nanti adalah individu yang benar-benar mencintai klub, bukan orang yang memiliki agenda politik.

“Saya minta yang pengganti tidak berpartai dan jangan berpolitik karena saya juga tidak berpartai dan tidak berpolitik,” tegas Umuh. Ia meyakini bahwa kepentingan politik dapat mempengaruhi integritas dalam membina klub sebesar Persib.

“Jadi kalau ada orang yang berpartai dan berpolitik, mereka hatinya senang riang, tapi saya yakin tetap hatinya akan berbeda,” pungkasnya, menutup pernyataan yang menggambarkan keprihatinannya terhadap masa depan klub.

Sebagai figur yang sudah melekat kuat dalam perjalanan Persib Bandung, Umuh Muchtar telah menjadi ikon loyalitas dan dedikasi. Jika benar ia memutuskan pensiun dalam waktu dekat, kepergiannya akan menjadi kehilangan besar tidak hanya bagi klub, tetapi juga bagi para penggemar setia Persib di seluruh Tanah Air.

Editor: Abdul Haris

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut