Usai Bantai Ferencvaros, Barcelona Umumkan Perpanjangan Kontrak 4 Pemain
Kontrak Pique diperpanjang hingga Juni 2024 mendatang. Dengan begitu dia bakal bertahan hingga usia 37 tahun. Selain itu, nilai klausul pelepasannya kini menjadi 500 juta euro (Rp8,6 triliun).
Sama seperti Pique, Ter Stegen juga memiliki klausul pelepasan 500 juta euro (Rp8,6 triliun). Namun, kiper asal Jerman itu mendapat perpanjangan kontrak hingga Juni 2025.
Sementara Lenglet dan De Jong sama-sama mendapat perpanjangan kontrak sampai 2026. Tetapi, Lenglet hanya diberi klausul pelepasan 300 juta euro (Rp5,2 triliun). Sementara De Jong diikat dengan klausul pelepasan 400 juta euro (Rp6,9 triliun).
Lenglet telah menjadi bagian penting dari rencana jangka panjang Barcelona. Penampilannya yang konsisten dan sikap positif telah menjadikannya sosok yang populer dengan rekan satu tim serta staf pelatih.