Video Dugem Viral, Yudha Febrian 'Menghilang' dari Instagram
Sebelumnya PSSI dan tim kepelatihan tidak memberi tahu alasan mengapa kedua pemain tersebut pulang ke hotel dini hari. Namun setelah video dugem mereka beredar, publik tahu tindakan indispiliner apa yang dilakukan Yudha dan Serdy.
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan langsung bertindak cepat. Dia membenarkan kedua pemain itu melakukan tindakan indiplisiner.
“Kedua pemain (Yudha dan Serdy) sudah dikeluarkan karena indisipliner. Mereka dugem hingga dini hari dan latihan pagi terlambat. Mereka sudah dicoret dan bukan lagi bagian dari Timnas Indonesia U-19,” ujar Iriawan dikutip dari laman resmi PSSI, Sabtu (5/12/2020).
“Tidak ada tempat bagi pemain yang indisipliner. Ini peringatan bagi semua pemain untuk lebih disiplin,” ucapnya.
Editor: Reynaldi Hermawan