Viral Atap Stadion Wibawa Mukti Hancur Diterpa Angin, Ini Penampakannya
Senin, 21 Oktober 2024 - 18:12:00 WIB
Pencinta sepak bola Tanah Air terkejut melihat penampakan Stadion Wibawa Mukti. Apalagi stadion tersebut menyimpan kenangan buat Timnas Indonesa.
Di sana pernah tersaji pertandingan seru antara Timnas Indonesia U-23 melawan Uni Emirat Arab di ajang 16 Besar Asian Games 2018.
Stefano Lilipaly mencetak gol di masa injury time memaksa duel berakhir 2-2 di waktu normal. Pertandingan berlanjut ke babak tambahan, namun tidak ada gol lagi yang tercipta.
Duel terpaksa lanjut ke babak adu penalti. UEA akhirnya memenangkan drama tos-tosan dengan skor 4-3.
Editor: Reynaldi Hermawan