Viral Ruang Ganti Persebaya Vs Bali United yang Super Sempit, Netizen: Malu-maluin!
Kamis, 06 Januari 2022 - 11:46:00 WIB
Pelatih Persebaya Aji Santoso juga sudah melayangkan protes usai pertandingan berlangsung.
"Ya jujur ini kurang lah untuk level Liga 1. Ruangannya sempit, panas, hanya ada kipas angin. Harusnya yang seperti ini bisa diantisipasi," ujar pria berusia 51 tahun itu dilansir dari laman Persebaya Kamis (6/1/2022).
Terlepas itu, Persebaya berhasil mencukur Bali United dengan skor 3-1. Kemenangan ini membawa Bajul Ijo duduk di tangga ke-4 klasemen mengemas 33 poin. Sementara Serdadu Tridatu berada satu strip di bawah mereka mengantongi 29 angka.
Editor: Reynaldi Hermawan