Xavi Terkesima Sihir Wonderkid Gavi di Laga El Clasico: Dia Spektakuler!
RIYADH, iNews.id- Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez terkesima dengan kehebatan Pablo Gavi di laga final Piala Super Spanyol 2023. Pesona Gavi membuat Xavi dan seluruh pemain Barcelona terharu.
Gavi bermain apik saat melawan Real Madrid di Final Super Spanyol. Barcelona menang 3-1 atas rival bebuyutannya, Real Madrid pada Senin (16/1/2023) dini hari WIB.
Gavi mencetak gol pembuka Barcelona di menit 33 dan assist. Gavi pun jadi Man of the Match.
Xavi pun menyanjung habis-habisan pemain muda andalannya itu. Dia mengaku terharu dengan penampilan Gavi selama ini.
"Kami semua terharu saat melihatnya berkompetisi, dia memiliki jiwa dan karakter yang menular ke seluruh tim. Itu keluar dari dirinya," kata Xavi dilansir Mundo Deportivo, Senin (16/1/2023).