Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Anak Diaspora Indonesia di Rusia Semringah Dapat Hadiah Lego dari Prabowo
Advertisement . Scroll to see content

Ikut Lawan Corona, Lego Bikin 13.000 Pelindung Wajah per Hari

Sabtu, 18 April 2020 - 15:39:00 WIB
Ikut Lawan Corona, Lego Bikin 13.000 Pelindung Wajah per Hari
Lego bikin 13.000 pelindung wajah sehari (foto: Unsplash)
Advertisement . Scroll to see content

SAN FRANCISCO, iNews.id - Sejumlah perusahaan dunia turut berperan aktif memerangi virus corona (Covid-19). Perusahaan mainan terkemuka, Lego kini ikut bergabung dalam peperangan ini.

Lego memanfaatkan lini produksi mereka untuk memproduksi 13.000 pelindung wajah. Mengingat, garda depan seperti dokter dan perawat diharuskan memakai alat pelindung di luar sarung tangan dan masker wajah yang dipakai masyarakat.

“Minggu ini kami mulai membuat pelindung di pabrik kami di Billund untuk petugas kesehatan di garda depan di Denmark. Kami juga sangat bangga dengan tim yang membuat ini terjadi,” kata Lego yang dikutip dari Ubergizmo, Sabtu (18/4/2020).

Tentu saja untuk membuat pelindung wajah tidak mudah. Menurut Lego, tim bekerja sepanjang waktu untuk membuat desain dan cetakan yang dapat menghasilkan lebih dari 13.000 visor sehari.

Seperti diketahui, Lego bukan satu-satunya perusahaan yang berupaya untuk melawan virus corona. Banyak perusahaan lain yang telah terjun ke upaya tersebut lebih dulu seperti Ford, GM, Razer, Apple, dan banyak lagi.

Perusahaan-perusahaan tersebut menggunakan fasilitas produksi dan kemampuan mereka untuk menghasilkan peralatan pelindung yang dirancang menjaga petugas medis agar tetap aman.

 

Editor: Dini Listiyani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut