Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Seagate Hadirkan Hard Drive Exos 24TB, Sasar Perusahaan Pusat Data 
Advertisement . Scroll to see content

Waspada! Jutaan File yang Dihapus Bisa Dipulihkan dari Hard Drive

Kamis, 18 Mei 2023 - 16:42:00 WIB
Waspada! Jutaan File yang Dihapus Bisa Dipulihkan dari Hard Drive
Waspada! Jutaan File yang Dihapus Bisa Dipulihkan dari Hard Drive (Foto: Siyuan Hu/Unsplash)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Secure Data Recovery, spesialis pemulihan data ternama telah melakukan proyek yang mengungkapkan temuan mengejutkan. Jutaan file yang terhapus ternyata berhasil dipulihkan.

Proyek yang dikerjakan bersama TechRadar Pro mengungkapkan jutaan file yang terhapus telah berhasil dipulihkan dari hard drive yang dibeli secara online. Perusahaan mengakuisisi 100 hard drive secara acak, tak termasuk solid-state drive dan kartu memori. 

Mereka menerapkan teknik pemulihan data yang masuk akal untuk menilai temuan mereka. Perlu dicatat, mereka tidak menginvestasikan sumber daya untuk memulihkan data dari drive aman yang rusak atau terenkripsi. 

Dari 100 hard drive yang diperoleh, Secure Data Recovery berhasil memulihkan data dari 69 drive, yang mencakup 30 HDD yang rusak dan satu drive terenkripsi. Tidak ada drive model hybrid yang menggabungkan memori solid-state dengan drive spinning tradisional.

Proses pemulihan data menghasilkan total lebih dari 5,7 juta file yang dipulihkan, dengan kontribusi signifikan dari satu hard drive yang berisi 3,1 juta file. Di antara drive yang dipulihkan, model tertua berasal dari 2004, varian Western Digital 2,5 inci, sedangkan sebagian besar drive yang dibeli adalah model 3,5 inci.

Hasil temuan ini menyoroti masalah umum yakni mayoritas pengguna tidak memiliki rencana komprehensif membuang atau menghapus data dengan aman dari hard drive lama atau usang (terutama yang menggunakan antarmuka PATA atau SCSI).

Akibatnya, sejumlah besar pengguna membuang hard drive tanpa menghilangkan file sensitif dengan benar. Sementara yang lain hanya menghapusnya tanpa menggunakan metode penghapusan data yang kuat. 

Anehnya, hanya sebagian kecil pengguna yang mengambil langkah ekstra mengenkripsi seluruh drive mereka untuk melindungi data mereka, sebagaimana dikutip dari Ubergizmo. 

Hasil proyek juga menunjukkan bahwa peringatan bertahun-tahun yang dikeluarkan oleh eBay, mendesak penjual untuk menghapus laptop dan perangkat penyimpanan secara menyeluruh sebelum menjualnya, sebagian besar tidak diindahkan.

Editor: Dini Listiyani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut