Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Apple Bakal Tanamkan AI di Fitur Siri Maret 2026
Advertisement . Scroll to see content

Cara Mempercepat Charger iPhone, Nomor 4 Sering Dilanggar

Jumat, 14 Juni 2024 - 15:05:00 WIB
Cara Mempercepat Charger iPhone, Nomor 4 Sering Dilanggar
Cara Mempercepat Charger iPhone, Nomor 4 Sering Dilanggar (Foto: unsplash)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Cara mempercepat charger iPhone bisa dilakukan dengan beberapa tahap sederhana. Pengguna yang tengah terburu-buru bisa memanfaatkan metode ini. 

Baterai iPhone menjadi perhatian sejak beberapa tahun lalu. Meski sudah mengalami peningkatan daya tahan, namun bagi sebagian orang masih mengamati waktu charger. 

Bagi pemilik iPhone lama mungkin akan lebih terasa betapa lamanya saat mengisi daya iPhone. Namun, sebenarnya, pengguna iPhone bisa mengakalinya dengan beberapa metode sederhana:

Cara Mempercepat Charger iPhone

1. Nyalakan Low Power Mode

Karena iPhone memakan energi meskipun sedang diisi dayanya, menunda aktivitas latar belakang, ProMotion, dan teknologi lainnya akan membantu meningkatkan kecepatan pengisian daya

2. Tutup Aplikasi

Tanpa aplikasi yang dibuka, mereka tidak akan membutuhkan lebih banyak daya dari iPhone Anda

3. Periksa suhu yang tepat

Jika terlalu panas atau dingin, iPhone mungkin tidak dapat mengisi daya dengan benar. Oleh karena itu, jangan pernah meletakkan iPhone di bawah sinar Matahari saat mengisi daya atau menghindari suhu beku

4. Jangan Gunakan Ponsel saat Charger

Ini mungkin sulit, tapi cobalah melakukan aktivitas lain saat mengisi daya ponsel Anda. Coba pergi membaca buku, berjalan-jalan di taman, atau menonton TV.

5. Aktifkan Airplane Mode dan Matikan Wi-Fi serta Bluetooth

Jika ingin mengisi daya iPhone dengan cepat, matikan Wi-Fi dan Bluetooth saat menyalakan Airplane Mode ini akan membantu mengisi daya iPhone Anda secepat mungkin.

Demikian cara mempercepat charger iPhone. Semoga membantu!

Editor: Dini Listiyani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut