FBI Minta Apple Bantu Buka Kunci iPhone Pelaku Penembakan di Pangkalan AL AS
Rabu, 08 Januari 2020 - 15:01:00 WIB
FBI bukan pertama kalinya meminta Apple untuk membantu mereka dalam sebuah kasus. Pada 2016 silam, Apple terlibat dalam perselisihan yang sangat panas dengan FBI soal iPhone 5c milik salah satu teroris yang terlibat dalam serangan di San Bernardino pada 2015.
Pada saat itu, FBI menuntut Apple membuat iOS versi khusus yang memungkinkan mereka menebak kode sandi perangkat tanpa memulai penghapusan sistem. Tentu saja, Apple menolak permintaan FBI.
Apple berdalih iOS versi khusus akan menciptakan sejumlah masalah privasi dan keamanan pada pengguna iPhone. Pada akhirnya, FBI berhasil mengakses perangkat melalui pihak ketiga.
Editor: Dini Listiyani