Kembali Berpartisipasi, vivo Ajak Penggemar Sepak Bola Dunia Rayakan UEFA EURO 2024
Sebelumnya di 2021, sebagai mitra resmi perhelatan UEFA EURO 2020, vivo sukses meluncurkan kampanye media sosial yang mengajak para penggemar untuk menangkap dan berbagi momen kebahagiaan selama turnamen berlangsung. Kumpulan konten yang dibuat penggemar tersebut ditampilkan saat upacara pembukaan dan penutupan.
Saat itu, vivo juga menggunakan teknologi AI untuk merestorasi foto momen terbaik sepanjang sejarah turnamen, yang dipersembahkan untuk UEFA sebagai hadiah perayaan ulang tahun ke-60 UEFA EURO.
Lebih lanjut, sebagai bentuk apresiasi atas antusiasme penggemar di media sosial, vivo memberikan kesempatan kepada satu penggemar yang beruntung untuk menyaksikan final UEFA EURO 2020 secara langsung. Dukungan vivo terhadap sepak bola pun akhirnya diperluas ke ajang global lainnya.
Seiring waktu, sepak bola semakin dikenal sebagai olahraga dengan penggemar terbanyak di seluruh dunia, dengan sejarah yang kaya dan mencerminkan kerja sama tim serta semangat mencapai tujuan bersama. Dengan kekuatan sportivitas, sepak bola tidak hanya mampu meruntuhkan batasan dan perbedaan, namun juga membangun hubungan yang lebih kuat baik antar individu maupun komunitas.
Dengan semangat yang serupa, vivo akan terus membangun dan memperkuat kedekatan emosional dengan para penggemar sepak bola di seluruh dunia.
Editor: Anindita Trinoviana