Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Oppo Reno 3 Pro Bakal Hadir dengan Layar 90Hz dan 4 Kamera di Belakang
Advertisement . Scroll to see content

Oppo Siapkan Dana Rp98 Triliun untuk Pengembangan Ekosistem Perangkat Pintar

Rabu, 11 Desember 2019 - 10:01:00 WIB
Oppo Siapkan Dana Rp98 Triliun untuk Pengembangan Ekosistem Perangkat Pintar
Founder dan CEO Oppo Tony Chen (Foto: Oppo)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Oppo terus berinvestasi untuk teknologi di masa depan. Dalam tiga tahun terakhir, Oppo bahkan berencana untuk menginvestasikan miliaran dolar AS untuk pengembangan dan penelitian.

Founder dan CEO Oppo Tony Chen menyatakan dalam tiga tahun ke depan akan menyiapkan anggaran untuk penelitian dan pengembangan sebesar 7 miliar dolar AS atau sekitar Rp98 triliun. Dana itu akan digunakan untuk pengembangan teknologi inti pada perangkat keras, software, 5G/6G, AI, AR, big data, dan teknologi terdepan lainnya.

Jadi, Oppo tidak hanya berfokus pada smartphone. Menurut Chen, smartphone hanyalah gerbang untuk menghadirkan berbagai macam teknologi.

"Oppo lebih dari sekadar produsen perangkat telepon sejak awal. Faktanya, smartphone hanyalah pintu gerbang untuk menghadirkan berbagai macam portofolio layanan teknologi. Bagi Oppo bahkan seluruh industri, tidak akan ada perusahaan yang berfokus pada smartphone," ujarnya.

Sementara itu, untuk meraih kesempatan pengembangan 5G, Oppo bahkan berencana untuk mengimplementasikan tiga strategi kunci. Sebagai permulaan, produsen smartphone asal China ini akan tetap berkomitmen pada pengembangan dan penelitian teknologi terkemuka di dunia.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut