Resmikan Exclusive Store di PIM 2, Ini Pertimbangan Acer
JAKARTA, iNews.id - Acer kembali membuka Exclusive Store di Jakarta. Kali ini, Acer membuka Exclusive Store di kawasan Pondok Indah Mal (PIM) 2.
PIM dipilih sebagai lokasi Exclusive Store Acer yang baru bukan tanpa alasan. Menurut Presiden Direktur Acer Indonesia Herbet Ang PIM termasuk daerah yang ramai.
Apalagi di daerah Jakarta Selatan jarang ditemukan toko-toko komputer. Hal ini dijadikan peluang bagi Acer untuk membuka exclusive store di daerah Jakarta.
“Ini bisa menjadi daerah yang baik untuk menjangkau orang-orang daerah Selatan tanpa harus jauh-jauh,” kata Herbert usai meresmikan Acer Exclusive Store di PIM 2, Jakarta, Rabu (4/9/2019).
Bertempat di South Sky Walk lantai 2 PIM, Acer Exclusive Store ini menghadirkan produk-produk unggulan seperti seri Swift Series, ConceptD, dan Predator Gaming. Di store ini, pengunjung juga dapat menjajal kursi gaming seharga ratusan juta, Predator Thronos.