Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 5 Rekomendasi HP Rp3 Jutaan Terbaik dan Berkualitas 2025
Advertisement . Scroll to see content

Samsung Siapkan Smartphone Galaxy Berkapasitas 6.800 mAh

Senin, 06 Juli 2020 - 13:03:00 WIB
Samsung Siapkan Smartphone Galaxy Berkapasitas 6.800 mAh
Smartphone Galaxy Samsung (Foto: Onleaks)
Advertisement . Scroll to see content

SEOUL, iNews.id - Smartphone baru Samsung seri M telah menerima sertifikasi 3C. Kini, baterai untuk smartphone teranyarnya juga telah terlihat di situs web Safety Korea belum lama ini.

Listing-an website mengungkapkan, smartphone seri M baru akan membawa baterai berkapasitas 6.800 mAh. Kapasitas baterai tersebut adalah yang terbesar yang pernah dilihat pada smartphone Galaxy.

Karena M adalah entry-level series, kemungkinannya hanya akan mendukung kecepatan pengisian 15W. Artinya akan membutuhkan waktu lama untuk mengisi ulang baterai yang terkuras, sebagaimana dikutip dari Phone Arena, Senin (6/7/2020).

Peningkatan mungkin bukan hal buruk karena banyak konsumen sebenarnya lebih suka baterai yang lebih besar dibanding kecepatan pengisian cepat. Dengan kapasitas lebih besar, perangkat dapat bertahan lebih lama dengan sekali pengisian daya.

Baterai berkapasitas besar bisa ditujukan untuk Galaxy M41 atau M51. Samsung dilaporkan sangat tertarik untuk memotong biaya, sehingga membeli panel OLED dari China Star OLED dan tidak menggunakan layarnya sendiri.

Untuk dapur pacu, smartphone tampaknya akan ditenagai Snapdragon 730 SoC dan menawarkan RAM 8GB serta memori internal 128GB. Ponsel juga kemungkinan akan menampilkan layar pinhole 6,5 inci dengan pemindai sidik jari terintegrasi di dalamnya.

Handset disinyalir juga mempunyai pengaturan tiga kamera dengan sensor utama 64 MP dan flash LED. Galaxy M51 diperkirakan berada di rentang harga sekitar 250 dolar AS dan melakukan debut pada September 2020.

Editor: Dini Listiyani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut