Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Viral Ruben Onsu Mendadak Bahas Kematian, Ada Apa?
Advertisement . Scroll to see content

5 Cara Download Foto di IG Tanpa Perlu Aplikasi Tambahan

Jumat, 20 Januari 2023 - 12:27:00 WIB
5 Cara Download Foto di IG Tanpa Perlu Aplikasi Tambahan
Cara Download Foto di IG (Foto: Souvik Banerjee/Unsplash)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Instagram (IG) salah satu media sosial yang banyak digunakan di luar sana. Karena berisi banyak konten foto, pengguna Instagram pun bisa diunduh. Tapi tahukah Anda bagaimana cara download foto di IG?

Anda bisa mengunduh foto yang ada di platform Instagram dengan mudah kok. Mengingat, banyak bermacam-macam situs online yang dapat digunakan secara gratis oleh para pengguna di luar sana. 

Bahkan situs online bahkan tidak download foto saja, tapi mendapatkan kualitas yang baik. Apa saja platform yang dapat digunakan dan bagaimana cara menggunakan situs online untuk mengunduh foto di Instagram?

Cara Download Foto di IG

1. Download melalui situs Igram.io.

Igram.io. merupakan situs online sengaja dirancang untuk memudahkan pengguna Instagram dalam mengunduh foto atau video. 
Berikut langkah-langkahnya. 

- Copy link URL foto atau video Instagram yang ingin Anda download

- Bukalah situs Igram.io. melalui browser di perangkat Anda 

- Paste link URL yang telah Anda copy tadi  

- Lalu  tekan Enter 

- Tunggulah sesaat hingga muncul  pilihan untuk download 

- Pilih ukuran foto yang Anda inginkan mulai dari 640 pixel, 750 pixel dan 1080 pixel

- Setelah memilih ukuran foto Anda bisa klik ikon download dan tunggu hingga proses selesai 


2. Download melalui situs Savefrom.net 

Selain untuk mendownload foto atau video Instagram situs ini juga bisa digunakan untuk Anda yang ingin mengunduh foto atau video dari platform media  sosial lain.

- Copy link URL foto atau  video yang Anda inginkan 

- Bukalah situs Savefrom.net melalui browser Anda

- Paste link tersebut. Kemudian,  tekan Enter

- Klik tombol download yang tertera

- Tunggulah beberapa saat sampai  proses  selesai dan foto akan tersimpan ke perangkat Anda


3. Download melalui situs Snap Insta

- Bukalah aplikasi  Instagram dan salinlah link foto atau video yang Anda inginkan

- Buka situs snapinsta.app melalui browser Anda

- Tempel link pada kolom yang tersedia

- Tekan tombol  ‘Download’ dan tunggulah hingga proses selesai

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut