5 Aplikasi Cari Jodoh yang Bisa kamu Coba
JAKARTA, iNews.id - Aplikasi cari jodoh, Mencari jodoh sekarang tidak perlu repot. Pasalnya, ada teknologi yang akan membantu Anda untuk mencari pasangan dengan mudah.
Di zaman digital seperti sekarang mencari jodoh dapat dilakukan lewat gadget di tangan. Anda hanya perlu mengunduh aplikasi pencari jodoh yang tepat agar bisa menemukan pasangan.
Bagi yang bingung mengetahui aplikasi cari jodoh apa saja yang ada di luar sana, berikut daftarnya yang telah dirangkum iNews.id, Selasa (7/4/2020).
Bumble
Aplikasi cari jodoh Bumble pada dasarnya seperti Tinder untuk wanita. Bumble meminta wanita untuk mengirim pesan terlebih dulu dan jika pria itu tidak membalas dalam 24 jam, dia kehilangan pasangan potensial.
Timer dirancang agar mendorong kontak dan beberapa orang sangat menghargai fitur itu. Tapi, jika Anda seseorang yang doyan menunda-nunda, Bumble mungkin bukan pilihan tepat untukmu.
Hinge
Aplikasi cari jodoh selanjutnya adalah Hinge. Dikutip Cnet, Hinge awalnya aplikasi yang berfokus pada koneksi umum. Tapi, sekarang model pencarian telah diubah.
Hinge telah merancang aplikasi untuk membuat profil pengguna lebih menarik dibanding aplikasi sejenis seperti Tinder. Anda memiliki pilihan untuk menampilkan banyak informasi berguna yang dapat menjadi pemecah masalah.
Tinder
Nah, aplikasi cari jodoh ini sudah sangat populer. Tinder pada dasarnya adalah pilihan pertama kebanyakan orang yang memasuki dunia kencan.
Jika ingin bermain peluang saat kencan online, Anda hanya perlu men-swipe orang yang ada dipilihan. Profil di aplikasi singkat, jadi memungkinkan Anda membuat keputusan dengan cepat.
Kelemahannya adalah profile pendek membuat orang lebih sulit mencaritahu apa yang orang cari. Mengetahui sedikit tentang seseorang juga dapat membuat pesan awal lebih menantang.
OkCupid
OkCupid mempunyai profil jauh lebih mendalam dibanding kebanyakan situs kencan. Jika Anda menjawab serangkaian pertanyaan yang tampaknya tak berujung, mereka akan mengeluarkan rasio persentase cocok atau tidak.
Perubahan tahun lalu telah membuat OkCupid sedikit mirip Tinder, lebih fokus men-swipe dan menghilangkan kemampuan untuk mengirim pesan kepada pengguna tanpa mencocokkannya terlebih dulu.
Anda masih bisa mengirim pesan. Pesan tidak akan muncul di inbox penerima kecuali Anda cocok. Perubahan yang dilakukan OkCupid telah membantu menurunkan jumlan pesan ofensif yang diterima pengguna.
Coffee Meets Bagel
Aplikasi cari jodoh selanjutnya adalah Coffe Meets Bagel. Aplikasi menawarkan kepada pengguna kualitas yang lebih baik dengan mengirimkan kecocokan atau Bagels setiap hari di siang hari.
Mereka menyarankan ice breakers untuk pesan pertama dan profil lebih mendalam dibanding Tinder. Menurut Cnet, aplikasi cari jodoh ini tidak terlalu buruk. Namun, cukup membingungkan dalam penggunaan karena terlalu banyak fitur.
Editor: Dini Listiyani