Cara Bikin Stories Instagram Reveal, Pengguna Bisa Sembunyikan Story dari Followers
JAKARTA, iNews.id - Cara bikin Stories Instagram Reveal masih membuat pengguna penasaran. Apalagi fitur ini sempat tren di media sosial (medsos) beberapa waktu belakangan.
Awal bulan lalu Instagram mengenalkan fitur Reveal yang memungkinkan pengguna menyembunyikan Story dari followers. Menurut Meta, satu-satunya cara untuk melihat konten dengan mengirimkannya DM ke akun yang mengunggahnya.
Namun, tidak semua pengguna Instagram mengetahui keberadaan fitur Reveal itu. Bahkan tidak sedikit yang bingung dengan cara penggunaannya.
Untuk menggunakan fitur Reveal, pengguna hanya perlu pergi ke ikon Sticker saat membuat Story. Selanjutnya pilih stiker Reveal. Berikut caranya:
Setelah mengikuti langkah di atas, pengguna akan diminta mengetikkan petunjuk yang ditujukan kepada followers tentang apa yang ada di balik stories yang blur.