Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : VISION+ dan Indosat Hadirkan Kolaborasi Tingkatkan Pengalaman Akses Konten Digital Berkualitas
Advertisement . Scroll to see content

Cara Memasukkan Vocher Indosat

Kamis, 24 Februari 2022 - 15:05:00 WIB
Cara Memasukkan Vocher Indosat
Cara Memasukkan Vocher Indosat (Foto: Indosat Ooredoo)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Cara memasukkan voucher Indosat sangat mudah. Karena, cara isi pulsa menggunakan voucher ini sudah dilakukan sejak sebelum era digital tiba, sehingga mungkin semua pengguna telepon seluler sudah mengetahuinya. 

Guna memudahkan pelanggan dalam mengisi pulsa atau paket internet, sejumlah operator memberikan beragam opsi. Salah satunya, mengisi paket atau pulsa melalui voucher yang dijual di gerai.

Ada keuntungan membeli paket atau pulsa menggunakan voucher. Anda tidak perlu khawatir saat ingin mengaktifkan paket internet atau pulsa, apalagi saat tidak memiliki pulsa. 

Menurut halaman Indosat, ada tiga paket voucher yang tersedia untuk pengguna Indosat. Paket voucher yang dimaksud tersebut mencakup Freedom U, Freedom Combo, dan Paket Yellow. 

Jika Anda sudah mendapatkan paket voucher di tangan, sekarang bisa mengisinya. Pertama-tama, tentu Anda memperlukan smartphone yang ingin diisi pulsa atau paket menggunakan voucher yang sudah dibeli. 

Selanjutnya, Anda bisa mengikuti langkah-langkah di bawah. 

Cara Memasukkan Vocher Indosat

1. Pertama-tama, kunjungi gerai dan beli paket voucher

2. Gosokkan voucher untuk melihat 14 digit kode voucher

3. Ketik *556*voucher# dan tekan OK/ Yes/ Call

Sekarang, paket Anda sudah terisi dengan pulsa atau internet. Selain menggunakan voucher, Anda juga bisa mengisi pulsa atau paket lewat aplikasi MyIM3 yang tersedia di toko aplikasi seperti Google Play Store atau App Store. 

Dengan menggunakan Aplikasi myIM3, Anda bisa melakukan lebih dari sekedar isi pulsa atau cek sisa pulsa. Anda juga bisa mendapatkan lebih banyak penawaran seperti ekstra kuota IM3, kejutan flash sale, voucher diskon dari berbagai merchant favorit, bermain game dan layanan gaya hidup digital menarik lainnya.

Editor: Dini Listiyani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut