Elon Musk Klaim X Diserang DDOS, Tunda Live Streamingnya dengan Donald Trump
Selasa, 13 Agustus 2024 - 09:31:00 WIB
"Semua jalur data kami, seperti ratusan gigabit data, telah penuh. Kami pikir kami telah mengatasi sebagian besarnya," kata Musk sebagaimana dikutip dari Engadget, Selasa (13/8/2024).
Sayangnya, Musk tidak menjelaskan bagaimana serangan DDOS dapat menargetkan hanya satu fitur tertentu pada layanan tanpa memengaruhi aspek lain dari aplikasi atau situs web X.
Ini bukan pertama kalinya live streaming high profile mengalami kendala teknis. Tahun lalu, Ron DeSantis mencoba mengumumkan pencalonannya sebagai presiden dalam waktu singkat selama percakapan langsung dengan Musk di X, tapi siaran itu juga tertunda setelah beberapa kali mengalami gangguan.
Editor: Dini Listiyani