Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Pria Di Bojonggede Bogor Tewas Terlilit Kawat gegara Tak Pinjamkan Uang
Advertisement . Scroll to see content

Facebook Matikan Group Stories pada 26 September, Ini Alasannya

Selasa, 24 September 2019 - 21:14:00 WIB
Facebook Matikan Group Stories pada 26 September, Ini Alasannya
Facebook matikan Group Stories pada 26 September. (Foto: Engadget)
Advertisement . Scroll to see content

MENLO PARK, iNews.id - Facebook segera mematikan Group Stories pada 26 September. Raksasa jejaring sosial ini akan menghapus semua Stories yang ada dan mencegah pengguna membuat yang baru.

Tentu saja, langkah shut down yang dilakukan Facebook tidak berimbas pada Stories individual. Keputusan untuk mematikan Stories grup ini tampaknya didasari oleh usaha peningkatan pengalaman komunitas mereka.

Dalam pernyataan kepada Cnet, Facebook mengatakan ingin memastikan fitur grup memungkinkan orang terhubung dengan cara yang menyenangkan dan bermanfaat. Dan, Facebook selalu mencari cara untuk meningkatkan pengalaman komunitas.

Tidak jelas bagaimana Group Stories beroperasi sebelum berita penutupan. Namun, Facebook menutupnya kira-kira sembilan bulan setelah debutnya, yang menunjukkan tidak banyak yang menggunakan fitur.

"Facebook membunuh Stories in Group! Fitur akan dihapus dari ALL group pada 26 September. Source: Facebook," kata komentator Matt Navara lewat tweet di Twitter-nya yang dikutip dari Engadget, Selasa (24/9/2019).

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut