Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Transformasi Teknologi Game! Liga Esports Nasional 2025 Jadi Mesin Inovasi Digital
Advertisement . Scroll to see content

GTV Hadirkan Free Fire di Esports Star Indonesia Season 3, Siap Ekspansi Pemirsa Gamers Tanah Air

Rabu, 16 Februari 2022 - 15:37:00 WIB
GTV Hadirkan Free Fire di Esports Star Indonesia Season 3, Siap Ekspansi Pemirsa Gamers Tanah Air
GTV Hadirkan Free Fire di Esports Star Indonesia Season 3 (Foto: MNC Media)
Advertisement . Scroll to see content

Hal ini terbukti karena para finalis Esports Star Indonesia tidak hanya berhasil memenangkan hadiah total ratusan juta rupiah yang bisa digunakan untuk mengembangkan skill mereka, para kontestan pun akan mendapatkan bimbingan langsung dari pro player yang telah memiliki nama dan prestasi panjang di dunia Esports.

Setiap tim yang berkompetisi di Esports Star Indonesia Season 3 nantinya akan dilatih oleh seorang pro player dari team profesional yang berperan sebagai Coach. Masing – masing team juga akan didampingi oleh seorang selebriti yang berperan sebagai Manager Tim. 

Kolaborasi yang tercipta antara seorang pro player Esports dan selebriti papan atas Tanah Air tentunya akan menghasilkan tayangan yang sangat menghibur dan tentunya menjadikan panggung kompetisi Esports Star Indonesia Season 3 ini menjadi semakin menegangkan. 

Sosok selebriti dengan kepribadian menarik, easy going dan penuh canda berkolaborasi dengan pro player yang tidak hanya memiliki skill dan pengetahuan games diatas rata – rata namun juga berkepribadian menyenangkan pastinya akan menghasilkan interaksi yang sangat patut untuk disaksikan bersama. Hanya di Esports Star Indonesia Season 3, 4 Team, 4 Manager dan 4 Coach akan saling bersaing beradu strategi demi melahirkan team Esports tangguh dengan kualitas bintang.

Adapun line up manager team akan diisi oleh selebritis papan atas di Indonesia seperti Tora Sudiro, Angel Karamoy, Imam Darto hingga Nabila Putri. Keempat sosok yang sudah dikenal luas oleh masyarakat Indonesia sebagai public figure yang tidak hanya menghibur serta easy going tapi juga memberi impact positif kepada audience. Sementara sosok Coach yang akan bekerja sama dengan mereka adalah Dyland Pros, Fayad, Manay & Tabul. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut