Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Komdigi Luncurkan Tunasdigital.id, Panduan Orang Tua Lindungi Anak di Dunia Maya
Advertisement . Scroll to see content

Kecepatan Internet Seluler dan WiFi di Indonesia 2022

Kamis, 05 Mei 2022 - 18:09:00 WIB
Kecepatan Internet Seluler dan WiFi di Indonesia 2022
Kecepatan Internet Seluler dan WiFi di Indonesia 2022 (Foto: Rawf8/Elements Envato)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Berapa kecepatan internet seluler dan WiFi di Indonesia 2022? Pertanyaan tersebut tentu pernah terbesit di pikiranmu, mengingat Indonesia di tahun 2022 menjadi salah satu negara dengan populasi pengguna internet terbesar di dunia.

Menurut riset yang dilakukan We Are Social, sebanyak 204,7 juta pengguna internet di dunia berasal dari Indonesia. Data tersebut diperoleh di tahun 2022 dimana angkanya mengalami kenaikan dari tahun-tahun sebelumnya.

Perkembangan internet di Indonesia memang terjadi dengan sangat signifikan pada beberapa tahun terakhir. Sejak pertama kali masuk ke tanah air pada awal tahun 1990-an, internet bagi masyarakat Indonesia saat ini hampir menyerupai sebuah kebutuhan primer. Kehidupan masyarakat Indonesia begitu bergantung pada adanya internet. 

Melihat fenomena tersebut, kamu tentu begitu penasaran terhadap kecepatan internet yang digunakan oleh masyarakat Indonesia yang akhirnya membuat negara ini menjadi salah satu penyumbang pengguna internet terbesar di dunia.

Kecepatan Internet Seluler dan WiFi di Indonesia 2022


Mengutip dari penelitian yang dilakukan oleh We Are Social dan HootSuit, median kecepatan internet seluler di Indonesia adalah sebesar 17,24 Mbps dan jaringan WiFi sebesar 20,56 Mbps pada tahun 2022.

Data tersebut menunjukkan bahwa Indonesia berada di urutan ke-44 sebagai negara dengan internet seluler tercepat di dunia dan urutan ke-45 untuk internet kabel tercepat.

Jika dibandingkan dengan negara-negara lain di Asia Tenggara, seperti Malaysia, Vietnam, Filipina, dan Thailand, kecepatan internet di Indonesia masih terbilang lemot.

Meskipun kalah dari beberapa negara di ASEAN, kecepatan internet seluler dan WiFi di Indonesia sebenarnya masih tergolong lebih baik jika dibandingkan dengan10 negara dengan kecepatan internet paling lemot sedunia berikut ini.

Daftar 10 negara dengan internet seluler paling lemot di dunia

Palestina: 5,34 Mbps
Afghanistan: 5,39 Mbps
Venezuela: 6,98 Mbps
Sudan: 6,81 Mbps
Somalia: 7,74 Mbps
Ghana: 7,83 Mbps
Tajikistan: 8,04 Mbps
Kuba: 9,11 Mbps
Tanzania: 9,38 Mbps
Bangladesh: 9,67 Mbps

Daftar 10 negara dengan internet kabel paling lemot di dunia

Afghanistan: 1,63 Mbps
Kuba: 1,91 Mbps
Turkmenistan: 2,05 Mbps
Yaman: 2,64 Mbps
Suriah: 2,95 Mbps
Ethiopia: 3,67 Mbps

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut