Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Laku Keras! iPhone Air Edisi 2026 Diprediksi Pakai 2 Kamera Belakang
Advertisement . Scroll to see content

Pengguna iPhone dan iPad Kini Bisa Kunci Google Drive

Selasa, 05 Mei 2020 - 13:03:00 WIB
Pengguna iPhone dan iPad Kini Bisa Kunci Google Drive
G Suite di iPhone (Foto: Unsplash)
Advertisement . Scroll to see content

CUPERTINO, iNews.id - Apple memberikan keamanan ekstra bagi pengguna iPhone dan iPad yang menggunakan Google Drive. Pasalnya, pengguna iPhone dan iPad kini bisa mengunci Google Drive.

Kemampuan mengunci Google Drive dimungkinkan berkat fitur Privacy Screen. Fitur yang sekarang tersedia di iOS dan iPadOS memerlukan Face ID, Touch ID, atau passcode untuk menyetujui akses ke Google Drive.

Proses autentikasi akan berlangsung setiap kali aplikasi Google Drive dibuka. Namun, pengguna juga bisa mengatur timer untuk memilih berapa lama sebelum aplikasi terkunci.

Aktivasi lock screen dapat ditunda selama 10 detik, 1 menit, atau 10 menit. Tentu saja, pengguna juga bisa memilih untuk menonaktifkan fitur ini bila ingin.

Kendati demikian, fitur Privacy Screen mempunyai keterbatasan. Misalnya, Anda tidak bisa mengunci file atau folder tertentu dan notifikasi akan tetap muncul, sebagaimana dikutip dari Phone Arena, Selasa (5/5/2020).

Selain itu, fitur Privacy Screen juga tidak mencakup aplikasi Photos dan Files. Jika belum memiliki fitur ini, Anda bisa pergi ke App Store dan memperbarui aplikasi Google Drive.

 

Editor: Dini Listiyani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut