Pria Ini Gunakan AirTag untuk Melacak Skuter yang Dicuri, Begini Ceritanya
CUPERTINO, iNews.id - AirTag Apple awalnya ditujukan untuk pengguna melacak kunci dan tas yang hilang. Tapi, tampaknya orang-orang mulai menemukan kegunaan lain dari alat itu.
Seorang pria CEO Trail of Bits, Dan Guido menggunakan AirTag untuk melacak properti curian. CEO perusahaan keamanan siber itu bercerita soal skuter listrinya yang dicuri.
Tapi, dia mencatat, di Twitter sedikit yang diketahui pencuri. Dia sebelumnya menyembunyikan dua AirTag di dalamnya. Guido mengatakan alasan untuk dua pelacak adala satu akan bertindak sebagai umpan dan ditempakan di roda dengan baik.
Idenya adalah jika pencuri menemukannya, mereka akan membuangnya dan tidak akan mencari di tempat lain. Sementara itu, AirTag yang lainnya disembunyikan di dalam batang skuter dan ditutupi lakban hitam.