Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kondisi Terakhir Liam Payne Sebelum Meninggal Tragis, Tersenyum di Dekat Kekasih 
Advertisement . Scroll to see content
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Snapchat memutuskan menghapus speed filter atau speedometer di aplikasinya. Langkah ini diambil usai mendapat protes selama beberapa tahun belakang. 

Filter yang diperkenalkan Snapchat pada 2013, memungkinkan pengguna untuk berbagi seberapa cepat mereka bergerak. "Tidak ada yang lebih penting daripada keamanan komunitas Snapchat kami, dan kami sebelumnya telah menonaktifkan filter pada kecepatan mengemudi," kata juru bicara perusahaan induk Snapchat, Snap, dikutip dari Engadget, Senin (21/6/2021).

Dikabarkan filter video itu memang kontroversial sebab membuat pengguna memacu kendaraan dalam kecepatan tinggi. Pada 2016, seorang remaja mengajukan gugatan terhadap perusahaan setelah menggunakan filter dan menabrak pengemudi lain dengan kecepatan lebih dari 100 mil per jam, membuat korban cacat dan membutuhkan perawatan berkelanjutan.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut