Tutup pendaftaran 21 Juni, 20.000 Gamers Siap Jadi Bintang Terbaik di eSports Star Indonesia
JAKARTA, iNews.id - Puluhan ribu gamers Indonesia bersiap asah kemampuan dan adu jago. Tercatat, sudah ada 20.000 gamers mendaftar untuk jadi bintang terbaik di ajang eSport Star Indonesia.
"Terima kasih gamers Indonesia, sudah 20 ribu gamers yang melakukan pendaftaran sejak awal pendaftaran Esports Star Indonesia dibuka!," dikutip dari akun instagram @esportstarIndonesia, Jumat (19/6/2020).
Dijelaskan masih ada waktu sampai 21 Juni 2020 bagi gamer yang belum mendaftar. "Segera daftarkan dirimu dan raih kesempatan untuk bergabung dalam klub esports terkemuka di Indonesia!" ungkapnya.
Cara pendaftaran pun cukup mudah, ikuti @esportsstarindonesia dan klik gtv.id/esi2020 untuk informasi pendaftarannya.
Seperti diketahui eSports di Indonesia tengah berkembang pesat. Bertolak dari dukungan bagi gamers muda Indonesia, GTV menggelar ajang pencarian bakat melalui audisi eSports Star Indonesia bagi mereka yang memiliki talenta di jalur eSports.