Cuplikan Pertama Helikopter di Mars Diabadikan Rover Perseverance
SAN FRANCISCO, iNews.id - Ada video baru helikopter Ingenuity di Mars yang ditangkap kamera rover Perseverance. Lalu, diunggah ke Twitter oleh Jet Propulsion Laboratory NASA.
Helikopter itu melakukan penerbangan pertamanya, mengangkat 10 kaki dari permukaan Mars selama 39 detik dan menandai penerbangan pertama pesawat bertenaga di planet lain. Video tersebut menunjukkan pesawat seukuran kotak tisu itu naik dan melayang di tempatnya sebelum mendarat kembali ke Planet Merah.
Menurut ilmuwan pencitraan Perseverance, Justin Maki, video diambil pada panjang fokus 34mm pada 6,7 bingkai per detik dan adalah urutan sekitar 1.400 frame. Sebuah versi zoom penuh pada 110 mm akan hadir dalam beberapa hari ke depan, bersama dengan foto dari kamera 13MP menghadap cakrawala Ingenuity.
Witness the historic moment in full. The Mastcam-Z cameras on @NASAPersevere show us the takeoff, hovering and landing of the #MarsHelicopter. pic.twitter.com/ypdIWmC4D1
— NASA JPL (@NASAJPL) April 19, 2021
Foto hitam-putih bayangannya, yang diambil dengan kamera navigasi 1,5MP selama penerbangan telah dikirim kembali. Penerbangan Ingenuity tertunda beberapa kali karena ada masalah yang memerlukan penginstalan ulang software kontrol penerbangannya, sebagaimana dikutip dari The Verge, Selasa (20/4/2021).
Engineers NASA sangat senang dengan keberhasilan uji terbang pertama. Tidak seperti Perseverance, Ingenuity tidak akan terlibat dalam melakukan eksperimen atau eksplorasi tertentu di Mars. Tapi, ada lebih banyak uji terbang yang direncanakan untuk itu dalam beberapa minggu mendatang.
Editor: Dini Listiyani