Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Tragis! 3 Astronaut China Terlantar di Luar Angkasa gegara Tabrak Puing Antariksa
Advertisement . Scroll to see content

Mengungkap Isi Bulan, Ilmuwan: Ada Bola Padat Sekeras Besi

Minggu, 08 Oktober 2023 - 20:12:00 WIB
Mengungkap Isi Bulan, Ilmuwan: Ada Bola Padat Sekeras Besi
Ilmuwan mengungkap isi bulan. (Foto: sciencealert)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id- Para ilmuwan berhasil mengungkap apa yang sebenarnya ada di pusat bulan. Dalam hasil penelitian mereka, dikatakan bahwa bulan memiliki inti berupa bola padat dengan kepadatan serupa dengan besi.

Penelitian yang dipimpin oleh Arthur Briaud, ilmuwan Perancis menggunakan data seismik yang dikumpulkan oleh misi Apollo. Selain itu mereka juga menggunakan data dari misi luar angkasa lainnya.

Para ilmuwan kemudian melakukan eksperimen jarak laser Bulan untuk menyusun profil berbagai karakteristik Bulan. Hal ini mencakup tingkat deformasi akibat interaksi gravitasi dengan Bumi, variasi jarak dari Bumi, dan kepadatannya.

Selanjutnya, mereka melakukan pemodelan dengan berbagai tipe inti untuk menemukan mana yang paling cocok dengan data observasi. Dari sini mereka berhasil menemukan temuan menarik.

Terungkap bahwa dari model yang paling mirip dengan apa yang diketahui tentang Bulan menggambarkan pembalikan aktif jauh di dalam mantel Bulan. Ini berarti materi yang lebih padat di dalam Bulan akan jatuh ke pusat Bulan, dan materi yang kurang padat akan naik ke atas.

Aktivitas ini telah lama diusulkan sebagai cara untuk menjelaskan keberadaan unsur-unsur tertentu di wilayah vulkanik Bulan. Mereka menemukan bahwa inti bulan sangat mirip dengan Bumi, di mana lapisan inti dalamnya lebih padat.

Menurut pemodelan mereka, inti luar Bulan memiliki radius sekitar 362 kilometer (225 mil), dan inti dalam Bulan memiliki radius sekitar 258 kilometer (160 mil). Itu sekitar 15 persen dari seluruh radius Bulan.

Inti bagian dalam, menurut temuan tim ilmuwan, juga memiliki kepadatan sekitar 7.822 kilogram per meter kubik. Itu sangat dekat dengan kepadatan besi, sebagaimana dihimpun dari Science Alert, Minggu (8/10/2023).

Temuan ini senada dengan hasil penelitian yang dilakukan oleh ilmuwan planet Marshall NASA, Renee Weber pada tahun 2011 lalu.  Mereka menemukan bukti adanya inti dalam yang padat dengan radius sekitar 240 kilometer, dan kepadatan sekitar 8.000 kilogram per meter kubik.

Mengingat harapan umat manusia untuk kembali ke Bulan dalam waktu yang relatif singkat, mungkin umat manusia saat ini tidak perlu menunggu lama untuk verifikasi seismik atas temuan tersebut.

Para peneliti berharap, hal ini akan membantu menyelesaikan perdebatan panjang mengenai apakah bagian dalam Bulan itu padat atau cair, dan mengarah pada pemahaman yang lebih akurat tentang sejarah bulan dan lebih jauh lagi sejarah tata surya.

Editor: Ismet Humaedi

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut