Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 3 Jalur Alternatif ke Pantai Kuta Bali yang Wajib Diketahui Wisatawan
Advertisement . Scroll to see content

Belanja di Mal Bisa sambil Vaksinasi Covid-19, Daftarnya secara Online

Sabtu, 08 Mei 2021 - 23:50:00 WIB
Belanja di Mal Bisa sambil Vaksinasi Covid-19, Daftarnya secara Online
Vaksinasi keliling di pusat perbelanjaan (Foto: UC Davis)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Vaksinasi Covid-19 merupakan salah satu program pemerintah untuk mengurangi jumlah kasus infeksi virus Corona. Jika biasanya vaksinasi dilakukan di klinik kesehatan, kali ini Anda bisa melakukannya di pusat perbelanjaan.

Anda bisa berbelanja sambil melakukan vaksinasi Covid-19. Apalagi belakangan ini, beberapa swasta seperti pusat perbelanjaan dan ruang publik menyediakan vaksinasi keliling.

Salah satunya seperti yang dilakukan oleh SehatQ yang bekerja sama dengan Yayasan Muslim Sinarmas, Pemerintah Provinsi Banten, dan Forum Masjid & Musholla BSD (FMMB) kembali membuka sentra vaksinasi.

Kali ini, penyelenggaraan vaksinasi masih memprioritaskan lansia dan pekerja publik. Vaksinasi keliling dilakukan di Al-Azhar BSD dan pusat perbelanjaan Teras Kota.

“Total ada 2.000 penerima vaksin dosis pertama pada 22 April 2021. Selanjutnya, pemberian vaksin Covid-19 dosis kedua akan dilakukan pada 6 Mei 2021 untuk nonlansia, dan 20 Mei untuk lansia,” kata Head of Medical Services SehatQ, dr. Jolinda Johary M.Med melalui keterangan tertulisnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut