DBD Meningkat, Tangkal Nyamuk dengan Lock N Lock Mosquito Killer
JAKARTA, iNews.id - Sepanjang Januari 2022 terdapat 43 orang penderita DBD di Kota Palembang yang berasal dari 21 puskesmas, tersebar sedikitnya di lima kecamatan. Hal ini berdasarkan catatan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Palembang.
"Dari data tersebut sementara ini paling tinggi itu di usia 4-15 tahun, 23 orang," ujar Yudhi, dikutip dari iNews.id, Jumat (28/01/2022).
Sedangkan Kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Jawa Timur (Jatim) sangat tinggi sepanjang Januari 2022. Berdasarkan data Dinas Kesehatan (Dinkes), sejak 1 hingga 24 Januari 2022, ditemukan sebanyak 977 orang terjangkit DBD. Dari jumlah itu, 17 di antaranya
Bahaya demam berdarah sudah dimengerti oleh masyarakat sehingga upaya preventif, promotif harus makin gencar dilakukan terkait dengan penanganan DBD.
Head of Merchandiser eMSHOP, Khilqa Putri menyarankan untuk selalu menjaga kebersihan rumah dan melakukan 3M yaitu: menguras tempat penampungan air agar tidak ada jentik nyamuk, menutup rapat tempat-tempat yang berpotensi menjadi sarang nyamuk, dan memanfaatkan kembali atau daur ulang limbah barang bekas yang berpotensi menjadi tempat perkembangbiakan nyamuk demam berdarah.