Harbolnas 12.12, The F Thing Hadirkan Pesta Diskon Produk Branded 12.12 Online Shopping Madness
VP Operations & Marketing The F Thing Fadillah mengatakan, kegiatan ini merupakan strategi Thefthing.com untuk menjaga kesetiaan pelanggan yang sudah dibangun semenjak awal dimulainya The F Thing. "Selain membangun minat mereka untuk tetap berbelanja di The F Thing, dalam program 12.12 Online Shopping Madness ini, kita juga memberikan sesuatu yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, yaitu tampilan yang berbeda serta beragam pilihan produk fashion dan beauty yang juga dilengkapi produk dalam negeri yang tidak kalah keren dari produk luar,” kata dia, di Jakarta, Sabtu (5/12/2020).
The F Thing menawarkan flat price promo dari 12 brand fashion lokal maupun internasional dan juga 12 kategori. Brand-brand ini terdiri dari kategori pakaian pria dan wanita, pakaian olahraga, sepatu, tas, aksesoris, beauty dan grooming.
Brand yang dapat ditemukan di promo ini termasuk Nature Republic, Deus Ex Machina, Elle, Les Catino, Casio, Nuxe, Adidas, Banana Boat, Damn! I Love Indonesia, Legiteamate, FIGURE, dan Smith Men Supply. Adapun, 12 kategori barang yang bisa dibeli pelanggan yaitu local heros, skin care, makeup, grooming, fragrance, hair care, outerwear, t-shirt, bottom wear, shoes, bags dan mask sheet. Pelanggan dapat mengikuti informasi promo 1212 dan langsung berbelanja di https://bit.ly/2VDrvTa.