Lebaran Sebentar Lagi, Intip 5 Rekomendasi Kado Unik Cocok untuk Sahabat
JAKARTA, iNews.id - Hari Raya Idulfitri merupakan hari kemenangan untuk semua umat Islam yang merayakan. Setelah berpuasa selama satu bulan penuh, Lebaran menjadi momen yang tepat untuk saling berbagi hadiah untuk orang-orang tersayang, sudahkah terpikir apa hadiah yang cocok untuk mereka?
Kado lebaran tak harus mahal, yang penting niat yang tulus dan sebisa mungkin sesuai dengan kesukaan penerimanya. Namun, tidak semua dari mereka menunjukkan kesukaannya. Hal ini sering membuat bingung saat memikirkan hadiah apa yang cocok di hari kemenangan nanti.
Nah, ini beberapa rekomendasi hadiah atau kado lebaran yang cocok untuk sahabat kamu, unik, dan tentu bermanfaat.

Kirim hampers atau parcel lebaran kini telah menjadi salah satu tradisi dalam menyambut Hari Raya Idulfitri. Dengan packaging yang lucu dan dihias sedemikian rupa, membuat hampers lebaran terlihat lebih menarik dan istimewa.
Salah satu contohnya dengan berisikan makanan ringan seperti makanan manis atau kue-kue kering yang sangat identik saat lebaran. Selain itu, harga parcel lebaran yang satu ini cukup terjangkau dan terbilang mudah didapatkan.