Meriahkan Ramadan, Neo Soho Mall Hadirkan Glorius Spirit dengan Nuansa Timur Tengah
Ta'jil Lounge (22 Maret-21 April 2023)
Menambah kenyamanan pengunjung selama bulan Ramadan, Central Park dan Neo Soho Mall menghadirkan Ta’jil Lounge yang berlokasi di Promenade Lumina, Musholla Executive Central Park, Neo Atrium dan Musholla Executive Neo Soho mulai 22 Maret-21 April 2023.
Ta’jil Lounge ini sebagai salah satu bentuk Central Park dan Neo Soho Mall beserta tenant-tenant untuk memberikan kenyamanan bagi pengunjung yang berpuasa pada saat menjelang waktu berbuka. Hal ini dilakukan agar para pengunjung dapat menikmati makanan dan minuman gratis yang disediakan dari berbagai tenant yang berpatisipasi selama bulan Ramadan.
Raya Food Fest (7-30 April 2023)
Untuk menyemarakan bulan suci Ramadan, akan terdapat lebih dari 20 booth di Food Fest yang terdiri dari berbagai makanan dan jajanan halal favorit Timur Tengah dan nusantara sebagai pilihan menu berbuka puasa. Pengunjung dapat temukan Raya Food Fest mulai 7 sampai dengan 30 April 2023.
Bebeapa menu favorit seperti nasi biryani, menu serba kambing, siomay, masakan Manado, hingga dessert dan ice cream dari Mamitoko oleh Desiree Tarigan ikut serta dalam Raya Food Fest kali ini.
Musik bernuansa Timur Tengah dan Glorious Arts Performances juga akan menemani para pengunjung untuk menikmati indahnya Tribeca Park pada sore dan malam hari.
Raya Fashion Parade (7-9 April 2023)
Berkolaborasi dengan Her World, kali ini Central Park Mall menghadirkan Raya Fashion Parade dalam menyambut hari raya Idulfitri mendatang.
Bagi para penggemar modest fashion, kegiatan ini akan menjadi hal yang ditunggu-tunggu untuk inspirasi berbusana Lebaran bersama dengan keluarga tersayang.
Beragam designer modest fashion kenamaan dan juga brand-brand lokal hits Indonesia akan tampil di area Laguna Atrium tepat di bawah Qubba Instalation yang berdiri dengan megah dan indahnya.
Beberapa designer dan brand yang ikut menyemarakan kegiatan ini adalah Mel Ahyar, Ghea Resort, Zaskia Sungkar, Nada Puspita, dan masih banyak lagi. Fashion Trunk Show dengan tema “Raya” diadakan pada 7 sampai 9 April 2023 yang dimulai setiap pukul 17.00 dan 19.00 WIB.