Tampil Fashionable dengan Mix and Match Outfit Modern
                
                Sementara itu, dalam mendukung penampilan masyarakat, Uniqlo juga menghadirkan rangkaian Koleksi LifeWear Spring/Summer 2024, terinspirasi oleh gaya hidup modern yang mudah disesuaikan dengan berbagai situasi melalui tema “Ease into Lightness”.
Evy Christina Setiawan, Senior Marketing Manager Uniqlo Indonesia mengatakan, koleksi LifeWear Spring/Summer 2024 dengan tema “Ease into Lightness” menawarkan serangkaian koleksi yang dapat memenuhi kebutuhan pakaian yang fungsional dan nyaman, memberi tampilan yang segar bagi penggunanya, serta dapat mendukung aktivitas sehari-hari.
"Koleksi LifeWear musim ini pun dibuat lebih ‘Light’ baik dari material, fungsi, dan juga pilihan warna, sehingga memudahkan penggunanya dalam memadupadankan pakaian agar tampil stylish di setiap aktivitasnya," kata Evy.
Koleksi LifeWear Spring/Summer 2024 menghadirkan serangkaian koleksi yang menonjolkan warna-warna ringan, potongan yang lebih modern, serta detail yang lebih cermat. Pendekatan ini diwujudkan melalui tiga sub-tema, yaitu Lightness in Lifestyle, Lightness in Function, dan Lightness in Texture.
Editor: Vien Dimyati