5 Pantai di Yogya Terkenal Horor, Nomor 3 Dijuluki Gerbang Menuju Keraton Gaib

4. Pantai Jungwok
Mitos dan misteri juga tak lepas dari Pantai Jungwok. Bentuknya agak cekung, indah, juga cukup luas. Dikenal memiliki ombak pantai yang besar, seringkali karang di sana tiba-tiba pecah ketika dihantam oleh ombak pantai tersebut.
Namun, siapa sangka Pantai Jungwok punya sedikit kisah misteri tersendiri. Pasalnya, Pantai ini cukup terpencil dan belum banyak fasilitas. Bahkan jumlah rumah penduduk setempat bisa dihitung dengan jari.
Pantai yang berlokasi di Pendowo, Jepitu, Girisubo, Kabupaten Gunungkidul ini saat malam hari terasa sangat sepi dan menyeramkan. Pengunjung yang berada di pantai ini kerap merasa seolah ada yang mengikuti.
5. Pantai Samas
Terakhir adalah Pantai Samas. Pantai ini terletak di Desa Srigading, Kecamatan Sanden, jaraknya sekitar 35 km dari Kota Yogyakarta. Menariknya, pantai satu ini menjadi salah satu tempat persinggahan penyu. Ini menjadi daya tarik.
Akan tetapi, Pantai Samas juga menyimpan cerita mistis. Konon, pada suatu hari sejumlah orang yang sedang memancing di area pantai ini, tiba-tiba melihat penampakan pocong. Tepatnya saat matahari mulai terbenam.
Editor: Vien Dimyati