7 Tempat Wisata Bandung yang Buka Saat Lebaran, Nomor 1 Jadi Favorit
Dago Dreampark merupakan salah satu tempat wisata keluarga favorit di Bandung yang menawarkan berbagai wahana. Pengunjung dapat menikmati berbagai wahana seperti flying fox dan ATV.
Selain pemandangan alam, pengunjung juga dapat mengabadikan di spot-spot foto yang menarik. Tarif tiket masuk Dago Dreampark mulai dari Rp30.000 hingga Rp60.000.
Fairy Garden by The Lodge adalah tempat wisata di Bandung yang cocok untuk semua kalangan usia. Di tempat wisata yang berlokasi di Jalan Maribaya Timur 1, Cibodas, Lembang, Bandung Barat ini, pengunjung dapat menikmati berbagai fasilitas.
Fasilitas yang dimaksud seperti panahan, kegiatan berkebun, dan trampoline. Hal yang ikonik di Fairy Garden ini adalah terdapat berbagai bangunan dengan tema dunia peri.
Saung Angklung Udjo bisa jadi pilihan destinasi wisata yang tepat untuk mengajarkan anak-anak tentang alat musik tradisional Jawa Barat.