Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Di Balik Sunyi Puhsarang, Destinasi Religi Menyimpan Jejak Sejarah
Advertisement . Scroll to see content

5 Tempat Wisata Kuliner di Bogor, Bisa Pilih Menu Sunda hingga Kopi Kekinian

Sabtu, 05 Oktober 2019 - 13:24:00 WIB
5 Tempat Wisata Kuliner di Bogor, Bisa Pilih Menu Sunda hingga Kopi Kekinian
Tempat kuliner enak di Bogor (Foto : Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

Tepi Danau Cafe and Resto

Mau nongkrong tidak jauh dari Situ Gede di bawah payung-payung dengan suasana piknik? Anda bisa singgah ke Tepi Danau Cafe di dekat Situ Gede, Bogor Barat. Aksesnya tidak jauh dari pusat kota dan bisa didatangi dengan menaiki angkutan umum.

Pan & Pat

Pan & Pat Bogor bisa menjadi resto yang wajib dikunjungi. Dengan konsep venue Old Station, tempatnya keren dan insta-able banget. Menu-menunya didominasi Asian Fusion. Ada banyak menu lezat. Harganya juga masih ramah di kantong untuk ukuran resto. Adapun menu yang direkomendasikan di @panpatbogor adalah Beef Baked Rice dengan harga Rp39 ribu, Godzilla Chicken Rp99 ribu dengan ukuran satu ekor ayam besar bisa sharing sampai berempat, Norwegian Salmon Steak Rp79 ribu. Untuk minuman Anda bisa mencicipi Purpley Dragon Mango Rp25 ribu dan Original Mojito Rp25.000. Pan & Pat terletak di Jalan Raya Pajajaran No.76, Baranangsiang, Bogor Timur, Kota Bogor.

Lotus Cafe

Jika Anda sedang mencari tempat nongkrong yang menyajikan menu makanannya Susundaan hingga western, coba untuk singgah ke sini. Kafe ini menyediakan menu-menu lezat seperti Gurame Kipas, Nasi Timbel, Quesadilllas, Thai Manggo Salad, Sop Buntut, Empal Gepuk, Wedang Madu, Ocean Purple, dan Manggo Lotus dessert. Jadi makin banyak pilihan buat Anda yang ingin makan enak dengan suasana nyaman dan cozy. Lotus Cafe Bogor terletak di Jalan Danau Bogor Raya D6 no 12.A Bogor Timur.

Editor: Vien Dimyati

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut