Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Nusantara International Convention Exhibition Dibuka Jadi Destinasi MICE Terbaru
Advertisement . Scroll to see content

Air Terjun Ikonik di Pulau Mursala, Terlihat Eksotis Menyatu dengan Laut

Kamis, 12 Maret 2020 - 10:18:00 WIB
Air Terjun Ikonik di Pulau Mursala, Terlihat Eksotis Menyatu dengan Laut
Keindahan Air Terjun Mursala (Foto : Instagram@kanopi_berjalan)
Advertisement . Scroll to see content

Air terjun seperti ini hanya ada beberapa di dunia. Di Indonesia hanya ada dua. Satu lagi bernama Air Terjun Kahatola yang berada di Kabupaten Halmahera Barat, Provinsi Maluku Utara.

Air terjun Mursala berasal dari luberan danau kecil yang terbentuk dari cekungan batuan yang menampung air hujan dan air tanah dari hutan di sekitar Pulau Mursala.

Saat air di dalam cekungan itu penuh, air meluber ke tempat yang rendah dan mengaliri batu granit merah kehitaman yang berada di tebing pulau dengan suara gemuruh yang langsung jatuh ke laut.

Ada cerita yang berkembang di masyarakat sekitar Air Terjun Mursala. Konon, air terjun ini adalah tempat bermain seorang putri cantik bernama Putri Runduk.

Menurut cerita, Putri Runduk adalah permaisuri Raja Jayadana yang memerintah Kota Kerajaan Barus Raya, sebuah kerajaan Islam di wilayah Sumatera Utara pada abad ketujuh Masehi. Dia memiliki paras yang cantik, sehingga termasyur sampai ke luar kerajaan.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut