Bukit Moko, Wisata dan Kulineran sambil Melihat Kota Bandung dari Ketinggian
JAKARTA, iNews.id - Bukit Moko adalah solusi ide liburan yang tidak jauh dari Jakarta. Bandung menjadi salah satu kota di Jawa Barat yang populer dikunjungi wisatawan.
Terutama jika Anda mencari destinasi wisata yang berada di ketinggian. Ya, Anda bisa memilih Bukit Moko. Di bukit ini wisatawan bisa melihat pemandangan Kota Bandung dari ketinggian.
Bukit Moko berada di ketinggian kurang lebih 1.500 mdpl, dan menjadi salah satu titik tertinggi di Bandung. Jadi, bisa dipastikan udara di sini sangat sejuk dan dingin.
Terletak di Desa Cimenyan, Bukit Moko menawarkan pesona keindahan alam dengan lansekap indah Kota Bandung dari ketinggian.
Meski memiliki jalur pendakian yang tidak mudah, banyak hal yang bisa Anda lakukan dari puncak Bukit Moko. Memandangi bintang di malam hari menjadi hal yang luar biasa indah di sini. Sembari selfie dengan latar belakang Kota Bandung di puncak yang dinamakan Puncak Bintang.