Doa Achintya Nilsen untuk Bencana Erupsi Gunung Agung Bali
JAKARTA, iNews.id – Besar dan tinggal di Bali, Achintya Holte Nilsen turut prihatin dengan bencana Gunung Agung yang meletus pada 21 November lalu. Sebagai bentuk kepeduliannya, Miss Indonesia 2017 ini, punya doa khusus untuk masyarakat di Pulau Dewata.
Bali sebagai tujuan destinasi wisata dunia, selalu menjadi pusat perhatian wisatawan asing. Termasuk, salah satunya ketika Gunung Agung meletus belum lama ini, pemberitaannya sampai ke mancanegara.
Sebagai wanita yang besar di Bali, Miss Indonesia 2017 Achintya Nilsen, turut prihatin dengan bencana gunung meletus tersebut. Bahkan, peraih 10 besar kontestan terbaik Miss World 2017 ini, mendoakan agar semua masyarakat Bali diberikan perlindungan dan semuanya aman.
"Penduduk lokal dan wisatawan agar tidak mendekati area berbahaya sekitar gunung. Semua warga agar bisa melindungi dirinya," ungkap Achintya, ketika bertandang ke Redaksi iNews.id, di Gedung iNews Center, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Rabu 22 November 2017.

Tak hanya penduduk sekitar Karangasam. Achintya dan keluarga yang berasal dari Desa Canggu pun, juga telah bersiap jika letusan Gunung Agung semakin tinggi. "Kami sudah mempersiapkan semua kebutuhan. Mulai dari masker dan makanan sudah kami stok jauh-jauh hari. Peringatan ini sudah di-warning sebulan lalu," tuturnya.
Dia menambahkan, jarak Gunung Agung dan Desa Canggu membutuhkan waktu dua jam. Jadi untuk saat ini, debu vulkanik belum sampai ke desanya.
"Rumah saya tidak terlalu dekat dengan area gunung. Saya di Canggu dekat pantai. Sekitar dua jam ke karangasam. Memang kena debu tapi satu atau dua hari sudah aman," terangnya.
Keindahan Gunung Agung memang sudah tak asing bagi wisatawan. Gunung ini memiliki daya tarik tersendiri bagi wisatawan asing dan lokal. Apalagi jika berada di titik tertinggi 3.000 meter. Sudah pasti bisa melihat alam Bali dan daerah sekitar secara sempurna.
Achintya Nilsen juarai Beauty with a Purpose (Foto: AFP/Nicolas Asfouri)
Pengunjung tak hanya dibius oleh pemandangan alam di sekitar Gunung Agung yang eksotis. Gunung Rinjani yang terletak di Pulau Lombok, juga bisa terlihat dari puncak gunung ini.
Di samping Rinjani, tak kalah pula keindahan gugusan Kepulauan Nusa Penida, bisa ikut juga dinikmati dari puncak gunung. Demikian juga dengan Pantai Sanur, serta Gunung dan Danau Batur yang bisa dinikmati dan dipandangi sepuasnya dari daerah tertinggi Gunung Agung. Seperti diketahui, Gunung Agung yang berada di Kabupaten Karangasem Provinsi Bali, meletus pada Selasa 21 November 2017, pukul 17.05 WITA.
Editor: Vien Dimyati