Inspirasi Wisata Bandung, Asyiknya Menjelajahi Tebing Terpopuler di Dago
Sejauh mata memandang, hamparan hijau pepohonan yang disertai semilir angin akan menyapa setibanya di puncak tebing. Rasakan sensasi berada di atas tebing yang dikelilingi pegunungan penuh dengan pemandangan hutan pinus.
Tebing Keraton juga menjadi spot cantik untuk foto.Tempat ini menjadi salah satu spot sempurna melihat sunrise dan sunset. Perpindahan kabut, perpindahan warna langit, dan udara yang sejuk akan Anda nikmati ketika ada di perpindahan sunset atau sunrise.
Waktu terbaik untuk menikmati pemadangan Tebing Keraton adalah di pagi hari. Sekitar pukul 06.00 WIB. Anda akan menyaksikan indahnya matahari yang mulai mengintip dari balik hutan.
Bila tak sempat mengunjungi Tebing Keraton di pagi hari, pemandangan matahari terbenam pun tak kalah memesona untuk disaksikan. Gradasi warna oranye di langit terlihat indah mirip lukisan.
Salah satu spot foto yang paling banyak diposting adalah batu di ujung tebing yang menjorok ke jurang. Anda diharuskan berhati-hati bila ingin foto di sini, kontur tanahnya berpasir dan licin.