Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Di Balik Sunyi Puhsarang, Destinasi Religi Menyimpan Jejak Sejarah
Advertisement . Scroll to see content

Jadi Wisata Unggulan di Sumbar, Mandeh dan Mentawai Akan Jadi KEK Pariwisata

Kamis, 15 Agustus 2019 - 09:43:00 WIB
Jadi Wisata Unggulan di Sumbar, Mandeh dan Mentawai Akan Jadi KEK Pariwisata
Mandeh dan Mentawai didorong jadi KEK Pariwisata (Foto : Kemenpar)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Keindahan alam yang ada di Sumatera Barat (Sumbar) selalu memikat wisatawan untuk berkunjung. Bahkan, Mandeh dan Mentawai akan dijadikan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK).

Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya mendorong agar dua KEK yakni Mandeh dan Mentawai di Sumatera Barat (Sumbar) segera direalisasikan untuk mempercepat pengembangan kepariwisataan Sumbar.

“KEK pariwisata merupakan cara tercepat untuk menarik investor untuk membangun fasilitas pariwisata. Saya mempunyai hutang untuk segera merampungkan dua KEK di Sumbar, utamanya KEK Mandeh,” kata Menpar Arief Yahya ketika meluncurkan Wonderful Event Sumbar 2019 di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona Jakarta, Kantor Kementerian Pariwisata, Rabu (14/8/2019).

Menpar Arief Yahya didampingi Gubernur Sumbar H. Irwan Prayitno pada kesempatan itu menjelaskan, dengan menjadikan Mandeh sebagai KEK Pariwisata maka pembangunan fasilitas JALIN (jalan, listrik, dan internet) dari pemerintah pusat akan difokuskan ke sana, sementara dengan terbentuknya KEK tersebut segala perizinan akan menjadi sangat mudah.

“Sumbar bisa mencontoh Kawasan Nusa Dua Bali dan Mandalika Lombok perizinan di sana sangat mudah sehingga banyak menarik investor,” kata Arief Yahya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut