Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Sandiaga Uno Tingkatkan Omzet Usaha hingga Rp33 Juta dalam 2 Hari, Begini Caranya
Advertisement . Scroll to see content

Jalur Puncak Bogor Langganan Macet, Sandiaga Uno Siapkan Alternatif Infrastruktur  

Jumat, 20 September 2024 - 15:31:00 WIB
Jalur Puncak Bogor Langganan Macet, Sandiaga Uno Siapkan Alternatif Infrastruktur   
Jalur Puncak Bogor Langganan Macet, Sandiaga Uno Siapkan Alternatif Infrastruktur (Foto: Yohanes Demo)
Advertisement . Scroll to see content

"Puncak ini sudah jauh sekali dari daya tampung, jadi kami akan melakukan langkah-langkah penyesuaian dengan pembatasan. Karena daya dukung dari Puncak itu hanya sekian belas ribu kendaraan, tidak bisa ditambah, apalagi kemarin dengan kendaraan roda dua yang sampai 50 ribu," ujar Sandiaga.

Untuk itu, dia telah merencanakan untuk membangun infrastruktur kereta gantung sebagai upaya alternatif yang akan segera direalisasikan.

Sandiaga menjelaskan, penerapan ganjil genap maupun buka tutup jalan sudah tidak bisa mengatasi kemacetan di jalur Puncak. Maka, solusi yang ditawarkan adalah dengan membangun infrastruktur pendukung yang ramah lingkungan.

"Kan masalah ganjil genap atau buka tutup ini sudah 40 tahun lebih dan selalu terjadi seperti ini. Jadi nanti akan kita kelola dengan lebih menggunakan teknologi terkini tapi juga dengan infrastruktur yang ramah lingkungan," katanya.

Editor: Vien Dimyati

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut